Manfaat Instagram Broadcast Channel

Mungkin mayoritas dari mereka semua sudah tahu bahwa Instagram meluncurkan fitur broadcast channel untuk pengguna di seluruh dunia. Fitur pesan satu arah ini membuat Instagram makin menyerupai Telegram.

Broadcast channel adalah fitur yang bisa digunakan oleh pemilik akun Instagram untuk mengirim pesan satu arah ke akun followers. Akun followers bisa merespons pesan dalam bentuk reaksi dan voting, tetapi tidak bisa merespons langsung dengan pesan.

Zuckerberg juga menggunakan broadcast channel untuk mengumumkan update terbaru dalam produk-produk mereka. Broadcast channel ini  rencananya juga diperkenalkan ke Facebook dan Messenger.

Saingan WhatsApp, Telegram, sudah lama memiliki fitur serupa di platformnya. Platform ini digunakan oleh pemilik akun untuk membentuk komunitas yang dimoderasi.

Dekatkan Kreator dan Pengikutnya

Selain oleh orang awam, Instagram digunakan oleh banyak konten kreator. Oleh karena itu, Instagram menghadirkan sebuah fitur untuk memudahkan komunikasi antara content creator dan followersnya. Dengan adanya channel, user bisa mengetahui informasi terkini dari kreator favorit.

Fitur terbaru ini disambut baik oleh para kreator maupun pengikutnya. Keduanya bisa saling mengekspresikan diri melalui broadcast channel ini dengan mengirimkan maupun menikmati sejumlah bentuk pesan seperti teks, video, rekaman suara, juga foto. Apalagi, fitur ini juga memiliki opsi polling untuk meminta saran sehingga pengikut juga bisa berpartisipasi secara aktif dalam aktivitas si kreator.

Channel Berlaku Satu Arah

Broadcast channel memungkinkan para fans untuk lebih dekat dengan kreator favorit mereka. Namun, para pengikut tidak bebas mengirim pesan pada fitur tersebut karena mereka berperan sebagai pendengar, hanya sang kreator yang bisa mengirimkan pesan. Channel menghadirkan sejumlah pesan yang eksklusif berupa teks, foto, video, suara, dan polling untuk berpartisipasi. Mereka juga bisa mengundang akun lain ke channel mereka sebagai kolaborator.

Dengan adanya aturan ini, broadcast channel lebih teratur dan sang kreator pun bisa dengan leluasa menyampaikan sejumlah pendapatnya pada fitur tersebut.