Dashbor Analisa Bisnis
Sebuah dasbor yang menyajikan data - data usaha dalam bentuk grafik sehingga mempermudah Anda dalam menganalisa Usaha Anda, seperti Jam atau Hari apa saja yang memiliki penjualan tertinggi, produk terlaris, outlet paling ramai berdasarkan rentang waktu yang Anda inginkan.
Manajemen Persediaan
Fitur ini memberikan kemudahan dalam mengontrol persediaan Bahan Baku atau Stok Anda, mulai dari menentukan Stok Awal, melakukan PO Pembelian dan menentukan harga Modal, melakukan Stok Opname dan Penyesuaian Stok, Mutasi barang antar gudang (Bila memiliki lebih dari 1 gudang), serta Anda juga akan mendapatkan notifikasi apabila stok Anda sudah mencapai Stok minimum yang Anda tentukan.
Selain itu Anda juga dapat melihat persediaan stok Anda dan perputaran stok yang masuk maupun keluar melalui laporan laporan secara otomatis.
Sistem Akuntansi
Semua aktifitas transaksi mulai dari Pembelian, Penjualan, Pengeluaran, Pendapatan, Mutasi Barang, Penyesuaian Stok, dll akan diolah secara otomatis menjadi laporan Laba Rugi, Neraca, Cash and Bank, Detil Ledger. Terdapat berbagai jenis laporan lainnya seperti laporan Penjualan, Laporan Pembelian, Laporan Produk, Laporan Pengeluaran dan Pendapatan lain - lain. Selain itu Anda juga dapat menambahkan COA (Chart of Account), dan membuat Jurnal Manual sesuai dengan kebutuhan Anda. Semua laporan dapat di download dalam bentuk file excel dan dapat diolah sesuai dengan kebutuhan Anda.
Kontak
- Kontak
- Produk
- Outlet
Seluruh data base mulai dari Kontak Pelanggan, Supplier, maupun Karyawan. Dapat di download dalam bentuk file excel. Anda juga dapat menganalisa kebiasaan Pelanggan Anda berdasarkan riwayat transaksi yang terjadi di Outlet Anda seperti makanan favorit, waktu kunjungan, dan total belanja. Pembagian komisi berdasarkan kinerja karyawan.
Multi Outlet
- Multi Outlet
- Franchise System
Anda dapat dengan mudah mengontrol semua outlet cabang yang Anda miliki secara bersamaan dalam 1 sistem. Menentukan Gudang dari setiap Outlet, menentukan produk yang dijual serta harga jual yang berbeda pada setiap outlet, mengetahui stok pada setiap outlet, dll.